1. Perempuan 35 tahun keluhan lecet terasa nyeri, lesi menyebar ke hamper seluruh badan dan paha, keluhan di awali dengan sariawan dan dimulai sejak 2 bulan yang lalu. Px fisik pasien tampak kesakitan, tampak bula dengan dinging kendor, erosi dengan dasar eritem, sebagian tampak perdarahan, multiple, nikolsky sign + di hamper seluruh tubuh.
a. Autoimun
b. Virus
c. Jamur
d. Bakteri
e. Alergi
2. Terapi yang tepat pada pasien
a. Antibakteri
b. Antivirus
c. Analgetika
d. Antihistamin
e. Kortikosteroid
3. Sel target virus herpes simplex
a. Melanosit
b. Sel merkel
c. Sek epitel basale
d. Korneosit
e. Fibrosit
4. Cairan darah yang sudah mongering dan menempel pada lesi kulit disebut?
a. Krusta
b. Vesikel
c. Bula
d. Patch
e. Skuama
Yang ini memed udah pada tau kan,ada di modul kalo definisi krusta adalah serum atau adarah yang terakumulasi.
5. Lesi pada zoster terjadi karena?
a. Infeksi primer
b. Reaksi hipersensitifitas
c. Reaksi virus
d. Infeksi sekunder
e. Reaksi alergi
6. Pemeriksaan penunjang apakah yang paling tepat untuk mengetahui aktivasi virus pada infeksi HS adalah?
a. Pengecatan gram dari cairan lesi
b. Pengecatan giemsa dari cairan lesi
c. Serologic test (IgM dan IgG) anti HSV
d. Biopsy lesi
e. Px anestesi
7. Penularan tersering dari varicela
a. Pernafasan
b. Pencernaan
c. Hub.sex
d. Kontak langsungdengan lesi
e. Kontak langsung dng pakaian
Penularannya bisa kontak langsung dan tidak langsung,tapi sepertinya yang secara tidak langsung lah yang paling mudah yaitu lewat pernafasan dan otomatis menjadi paling sering.
8. Seorang anak keluhan di daerah bibir eritem lesi ditutupi krusta
a. Impetigo krusta
b. Impetigo bulosa
c. Herpes zoster
d. Herpes labialis
e. DKI
Sepertinya memed udah pada tau kan gambarannya yang klo di skill lab tu katanya gambaran khas dari impetigo krusta.
9. Tx diatas?
a. Eritromisin
b. Hidroquinon
c. Kotrimoxazol
d. Cetirizine
e. Prednisone
Terapi farmakologis yang digunakan yaitu menggunakan antibiotik topikal atau antibiotik per-oral. Penggunaan antibiotik per-oral diberikan jika pasien sensitif terhadap antibiotik topikal dan kondisi penyakit atau lesi yang ditimbulkan sudah parah (lesi lebih luas). Antibiotik topikal yang dapat digunakan yaitu mupirocin dan asam fusidat. Antibiotik per-oral yang dapat digunakan yaitu eritromisin dan flukloksasilin.
10. Kelenjar apokrin pada manusia terdapat pada?
a. Seluruh permukaan tubuh
b. Seluruh permukaan tubuh kecuali telapak tangan
c. Axial,areola,mamae, genital
d. Wajah,dada,punggung atas
e. Lipatan tubuh
Terdapat dua jenis kelenjar keringat, yaitu kelenjar keringat apokrin dan kelenjar keringat merokrin.
- Kelenjar keringat apokrin terdapat di daerah aksila, payudara dan pubis, serta aktif pada usia pubertas dan menghasilkan sekret yang kental dan bau yang khas. Kelenjar keringat apokrin bekerja ketika ada sinyal dari sistem saraf dan hormon sehingga sel-sel mioepitel yang ada di sekeliling kelenjar berkontraksi dan menekan kelenjar keringat apokrin. Akibatnya kelenjar keringat apokrin melepaskan sekretnya ke folikel rambut lalu ke permukaan luar.
- Kelenjar keringat merokrin (ekrin) terdapat di daerah telapak tangan dan kaki. Sekretnya mengandung air, elektrolit, nutrien organik, dan sampah metabolisme. Kadar pH-nya berkisar 4.0 – 6.8. Fungsi dari kelenjar keringat merokrin adalah mengatur temperatur permukaan, mengekskresikan air dan elektrolit serta melindungi dari agen asing dengan cara mempersulit perlekatan agen asing dan menghasilkan dermicidin, sebuah peptida kecil dengan sifat antibiotik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar